Yuk Bantu Zaidan Pulih dari Penyakit Leukemia Langka




Campusnesia.co.id -- Sobat campusnesia kabar kurang bahagia dari seorang anak yang bernama Muhammad Khairy Zaidan atau yang biasa dipanggil dengan Zaidan yang saat ini sedang berjuang melawan penyakit Leukemia langka yang disebut JMML (Juvenile melomonocytic Leukemia) yaitu sejenis kanker yang menyerang hanya pada anak-anak rata-rata dibawah umur 4 tahun.



Kabar ini kami dapatkan mbak Ratna Hening Pitaloka/@ockanna, bulik dari Zaidan yang sedang menggalang dana untuk membantu keponakanya melalui situs crowfunding KitaBisa. Dalam posting kali ini redaksi bermaksud mengajak para pembaa Campusnesia ikut turut serta membantu dek Zaidan, baik melalui doa dan Donasi yang bisa disalurkan melalui KitaBisa klik link ini >> DONASI << .


Kami kutip dari situs penggalangan donasi di KitaBisa berikut lengkapnya:

Assalamualaikum Wr. Wb

Perkenalkan nama Saya Ratna Hening Pitaloka/@ockanna, bulik dari balita Muhammad Khairy Zaidan atau yang biasa dipanggil dengan Zaidan yang saat ini sedang berjuang melawan penyakit Leukemia langka yang disebut JMML (Juvenile melomonocytic Leukemia) yaitu sejenis kanker yang menyerang hanya pada anak-anak rata-rata dibawah umur 4 tahun. Penyebab penyakit JMML ini tidak diketahui tetapi para dokter menyimpulkan bahwa kondisi medis tertentu seperti Neurofibromatosis tipe 1 dan Sindrom Noonan dapat membuat seorang anak lebih berisiko terkena JMML. Penyakit langka ini terjadi dengan frekuensi 3 kasus per satu juta anak.



Zaidan, keponakan saya, anak dari Abi Gafur @gafur_n dan Umi Kikin @renykinastiii, merasakan keluhan sakit pertama nya pada bulan Maret awal lalu. Saat itu dia mengeluhkan sendi kakinya sakit dan Zaidan mengalami inflamasi atau demam yang berkelanjutan. Setelah sendi yang satu reda, sendi yang lain mengikuti. Setelah serangkaian tes dan konsultasi kesehatan, oleh Dokter Zaidan divonis Juvenile Idiopatic Arthritis (JIA). Tetapi nyeri sendi bukanlah merupakan satu-satunya keluhan yang dialami Zaidan. Secara perlahan, fungsi motorik, mata, dan telinga Zaidan mengalami kemuduran dan mau tidak mau Zaidan menjalani fisioterapi dan pemeriksaan dengan beberapa dokter spesialis. Berat badannya pun turun dengan drastis dan pada akhirnya Zaidan tidak bisa melihat dan berjalan lagi.



Di awal November lalu, Alhamdulilah Umi Kikin yang sedang mengadung telah melahirkan anaknya yang ketiga dengan selamat di kampung halaman di Wonosobo. Zaidan pun senang punya adek baru tetapi setelah itu, kondisi Zaidan memburuk dan tes darah menunjukkan Hb Zaidan di angka 3. Setelah transfusi darah di RSI Wonosobo dan HB sudah di angka 11, kondisi Zaidan membaik walaupun masih lemas dan karena terjadi pengerasan limfa/getah bening dan pankreas yang ditandai dengan perut yang mengeras, Zaidan kemudian dirujuk ke RSUP Dr.Kariadi Semarang. Di sana, Zaidan tes darah lagi dan ternyata menunjukkan angka 5.5. Doktor pun mengindikasikan bahwa Zaidan mengidap Leukemia mengingat Hb dan Trombosit yang terus turun bahkan sesaat setelah dilakukan transfusi darah.

Setelah melakukan observasi gejala medis Zaidan atas pembengkakan kelenjar limfa/getah bening, pankreas, kemudian atas beberapa memar dan bengkak di banyak titik tubuh serta uji lab pengambilan sampel sumsum tulang belakang, maka Zaidan positif dinyatakan mengidap leukemia tipe JMML oleh dokter.

Kami sekeluarga tentu sangat terpukul atas vonis Zaidan mengingat Zaidan anak yang ceria, lucu, pintar dan sholeh tapi kami tidak akan berputus asa dalam berjuang mengupayakan kesembuhan untuk ananda Zaidan dan akan mengusahakan seluruh perawatan dan pengobatan berapapun biayanya bahkan untuk Transpalantasi Stem Cell sekalipun yang membutuhkan biaya ratusan juta.

Sampai saat ini kami masih terus mengumpulkan tabungan agar Zaidan bisa segera menjalani perawatan. Tetapi dengan kondisi perkekonomian yang seadanya (Abi Gafur merupakan karyawan Swasta di Jakarta dan Umi adalah ibu rumah tangga), akan sangat berat bagi kami untuk mengupayakan upaya penyembuhan yang maksimal.

Kemudian tanpa mengurangi rasa hormat, disini kami pribadi memohon kerendahan hati dan kerelaan rekan-rekan semua untuk dapat memberikan doa & membantu meringankan beban material kami agar Zaidan dapat segera melakukan perawatan maupun operasi.

Untuk berdonasi dengan cara sbb :
* Klik Tombol Merah “DONASI SEKARANG”
* Masukan nominal Donasi
* Pilih Metode Pembayaran, lalu lanjut
* Transfer ke Nomor Rekening yang tertera

Apabila keperluan pengobatan Zaidan sudah selesai, maka sisa dana dari hasil donasi akan kami salurkan kembali untuk para PEJUANG CILIK seperti Zaidan melalui yayasan dan lembaga yang kredibel.

Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan sekalian atas doa dan bantuan untuk Zaidan. Mohon maaf jika diatas ada kesalahan penulisan bahasa medis. Semoga amal baik rekan semua menjadi amalan surga, dan dibalas berlipat oleh Allah SWT.

Amiin YRA.

Untuk info lebih lengkap, dapat menghubungi kami melalui SMS atau WA :
0819893138/081210210939 (Oka)
Instragram: @gafur_n @renykinastiii @ockanna_
Email: Rpitaloka989@gmail.com

Wassalamualaikum, wr wb.

sekali lagi yang ingin membantu 
melalui KitaBisa klik link ini >> DONASI << .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages